PEMBERKATAN GUA MARIA ERIA NYARUMKOP SINGKAWANG OLEH MGR AGUSTINUS AGUS, PR

PEMBERKATAN DAN PERESMIAN GUA MARIA ERIA NYARUMKOP SINGKAWANG TIMUR


Singkawang.info. Pada hari Minggu, 15 Februari 2015, Uskup Agung Pontianak, Mgr. Agustinus Agus, Pr, berkenan memberkati dan meresmikan Gua Maria di Eria, Nyarumkop, Singkawang Timur. Gua Maria tersebut berada di lokasi rumah Keluarga Bp Paulus. Acara dimulai pada pukul 16.00 WIB dan berakhir pukul 16.45 WIB. Pemberkatan Gua Maria ini dikemas dalam Ibadah Sabda yang dipimpin langsung oleh Mgr Agustinus Agus, Pr. Meskipun saat itu sedang diguyur hujan rintik-rintik, umat tetap antusias mengikuti Ibadah Sabda sampai berakhir. Setelah Ibadah Sabda pemberkatan Gua Maria selesai, Bapa Uskup berkenan meresmikan penggunaan Gua Maria dengan ditandai suatu penandatangan prasasti. Lalu, Bapa Uskup didaulat untuk menyalakan petasan untuk memeriahkan acara tersebut. Sekarang, umat Paroki Santa Maria Nyarumkop mempunyai tempat baru untuk berdoa. Suasana Gua Maria tersebut sangat tenang dan hening sehingga sangat mendukung suasana doa. Disamping itu, udaranya masih segar. Banyak tanaman rindang di sekitarnya. Ada gemericik air di sampingnya yang membuat suasana hati terasa sejuk. Suasana dan kondisi seperti ini menjadi dambaan para peziarah rohani untuk memperdalam spiritualitasnya. Acara pemberkatan dan peresmian Gua Maria ini ditutup dengan santap makan bersama Bapa Uskup dan Umat yang hadir. (Eko Heru Nugroho)









Posting Komentar untuk "PEMBERKATAN GUA MARIA ERIA NYARUMKOP SINGKAWANG OLEH MGR AGUSTINUS AGUS, PR"