PUNCAK PERAYAAN CAP GO MEH 2015 SINGKAWANG KALIMANTAN BARAT

PUNCAK PERAYAAN CAP GO MEH 2015 SINGKAWANG


Singkawang.info Puncak perayaan Cap Go Meh Singkawang 2015 diselenggarakan hari ini pada hari Kamis, tanggal 5 Maret 2015. Ribuan masyarakat Singkawang datang untuk menyaksikan atraksi Tatung dalam Puncak Perayaan Cap Go Meh ini. Acara dimulai pukul 09.00 WIB dan secara resmi dibuka oleh Gubernur Kalimantan Barat, Bp Cornelis yang didampingi oleh Walikota Singkawang, Bp Drs Awang Ishak, M.Si. Dalam kata sambutannya, Gubernur mengatakan bahwa Perayaan Cap Go Meh sudah tidak ada. Tetapi, di Indonesia masih ada, khususnya di Kota Singkawang. Jika aset wisata ini dapat dikelola oleh Pemerintah Kota Singkawang, akan dapat mendatangkan pendapatan yang sangat berguna bagi pemerintah dan masyarakat Singkawang. Kota Singkawang tidak mempunyai sumber pendapatan lain, selain pariwisata, industri, perdagangan. Oleh karena itu, perlu dijaga keamanan dan ketertiban di Kota singkawang. Ke depannya, diharapkan kunjungan wisatawan mencapai 20 ribu per tahun sehingga pendapatan makin meningkat. Walikota Singkawang mengatakan pemerintah berusaha mengangkat budaya lokal untuk meningkatkan kunjungan wisatawan datang ke Singkawang. Sesuai dengan nama Singkawang, yaitu: singgah kasih uang.









 Bp Gubernur Kal Bar usai menghadiri Cap Go Meh Singkawang
Bp Wakil Gubernur, Bp Gubernur dan Ibu Frederika

 


Posting Komentar untuk "PUNCAK PERAYAAN CAP GO MEH 2015 SINGKAWANG KALIMANTAN BARAT"