CHOI PAN, KULINER LEGENDA KHAS SINGKAWANG

CHOI PAN, KULINER LEGENDA KHAS SINGKAWANG

Singkawang Info. Masyarakat Kota Singkawang tidak akan asing lagi dengan kue yang satu ini, yaitu: choi pan. Kue choi pan ini berwarna putih, dan  mirip somay. Kue Choi Pan memang sudah sangat terkenal di Singkawang, Kalimantan Barat. Seperti apa ya, rasanya? Hmm.. ketika kami coba sih rasanya mirip permen nano-nano. Campur aduk. Ada rasa asin tetapi juga ada manisnya. Rasa manis itu dihasilkan dari bengkuangnya. Selain manis, ada juga rasa pedas yang tidak ketinggalan. Kalau ingin menikmati kue ini, Anda bisa membelinya di sekitar pasar Beringin Singkawang dan sekitarnya. Choi pan ato cai kue (bahasa aslinya), Choi berarti sayuran, sedangkan Pan berarti kue. Kue ini sebenarnya bukan makanan asli Singkawang. Tapi, di daerah Singkawang, Kalimantan Barat, choi pan sudah ada dan dijual keliling oleh anak anak kecil keturunan chinese yang tinggal di Singkawang. Jadi, tepatnya adalah choi pan itu milik keturunan Chinese perantauan yang ada di Tiongkok dan dibawa ke Indonesia. Sedangkan choi pan di Tiongkok / Mainland China, biasanya direbus ataupun di kukus yang di sebut ziao the. Choipan di setiap daerah berbeda-beda, seperti halnya dengan choi pan di Singkawang, Pontianak, dan Bangka Belitung juga berbeda.

Anda tertarik membuat choi pan ? Kami punya resepnya!
Bahan-bahan
Untuk adonan kulit
180 gr tepung tepung beras
25 gr tepung maizena/kanji
1/2 sdt garam
450 ml air
3 sdm minyak goreng
Untuk adonan isi
200 gr bengkuang,potong korek api, peras airnya (boleh juga tidak diperas kalau ada sedikit)
3 sdm minyak sayur
5 siung bawang putih, cincang
50 gr caipo manis ( boleh pakai udang, dipotong kecil-kecil)
50 gr ebi, seduh, cincang
1 sdm gula pasir
garam dan merica secukupnya
Untuk saus bawang putih:
1 buah gede bawang putih, cincang halus
50 ml minyak goreng
Untuk saus cabe :
50 gr cabai merah, buang biji, rebus, haluskan
250 ml air
25 gr gula pasir
2 sdm cuka
1 sendok garam
2 siung bawang putih, haluskan
Cara membuat choi pan
1. Buatlah adonan isi: panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Lalu, masukkan semua bahan, masak hingga matang. Angkat.
2. Buat adonan kulitnya: campur semua bahan untuk kulit jadi satu. Lalu,aduk diatas api kecil hingga menjadi adonan yang bisa dibentuk. Saat membentuk adonannya masih lengket, boleh tambahkan kanji sedikit (jangan terlalu banyak kanji karena dapat membuat kulitnya jadi keras)
3. Ambil adonan kulit secukupnya, dan isilah dengan adonan udang. Lalu, dibentuk seperti pastel. Lakukanlah hal yang sama hingga adonan habis.
4. Kukus choi pan dengan api besar selama ± 15 menit atau hingga matang. Angkat dan hidangkanlah panas-panas dengan saus.
5. Saus bawang putih: goreng bawang putih dengan minyak hingga berwarna kecoklatan.
5. Buat saus cabe: campurkan semua bahan untuk saus hingga rata.
Dari berbagai sumber.

Posting Komentar untuk "CHOI PAN, KULINER LEGENDA KHAS SINGKAWANG"